Harapan dan Kenyataan

 

Harapan dan kenyataan tak bersapa.

Saling menjauh tiadak mengenali.

Kadang bertanya siapa?

Siapa yang harus mengikuti dan di ikuti?

Harapan menjawabnya.

“kenyataan harus mengikuti kemana ku terbang”

Namun nyatanya harapan terbang terlalu tinggi.

Meninggalkan kenyataan yang tak mampu menggapai langit .

Kenyataanpun berujar .

“harapan harus mengikuti kemana langkahku berlari .”

Namun nyatanya kenyataan hanya diam saja tak melangkah kemana-mana.

Membuat harapan lelah untuk terbang dan akhirnya jatuh dengan sendirinya.

Pada akhirnya mereka diikat dalam satu rantai bernama keikhlasan.


Yang membuat harapan dapat menarik kenyataan meski harus terseok dan berdarah-darah.

#copyofwattpad

Komentar